Festival UMKM PON XXI Sumut 2024 merupakan acara yang dirancang untuk memperkenalkan serta mempromosikan produk-produk dari pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Tujuan utamanya adalah memberikan wadah bagi para pengusaha UMKM untuk berinteraksi dengan konsumen, memperluas jaringan bisnis, dan memperbesar pasar mereka.
Seiring dengan rangkaian kegiatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang dimulai sejak awal September 2024, festival ini juga diharapkan berdampak positif terhadap peningkatan ekonomi di berbagai sektor. Dilansir dari situs Dinas Koperasi dan UKM Sumatera Utara, festival akan berlangsung di Lapangan Astaka Pancing, Deli Serdang, dari tanggal 7 hingga 15 September 2024, dan diikuti oleh lebih dari 100 UMKM dari berbagai daerah yang memamerkan produknya di Sumut Sport Centre, Desa Sena.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Acara ini mencakup berbagai elemen, seperti informasi terkait PON, merchandise resmi PON, produk unggulan UMKM, oleh-oleh khas Sumatera Utara, permainan interaktif, dan pertunjukan musik. Produk-produk yang dipamerkan meliputi makanan, minuman, kerajinan tangan, fashion, wastra, dan kategori lainnya. Festival ini juga dimeriahkan dengan penampilan artis lokal, seperti Osen Hutasoit dan Alfin Habib.
Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Sumut, Naslindo Sirait, menyatakan harapannya bahwa PON XXI ini bisa menjadi momen yang tepat untuk memperkenalkan produk-produk unggulan Sumatera Utara ke kancah nasional. Ia juga menambahkan bahwa meski transformasi ekonomi membutuhkan waktu, acara sebesar PON bisa mempercepat pertumbuhan sektor konsumsi. Dengan kedatangan atlet, official, dan pengunjung dari luar daerah, diharapkan daya beli masyarakat meningkat.
Selain pameran di Lapangan Astaka, pemerintah juga membuka dua galeri perbelanjaan baru untuk menghadapi peningkatan permintaan terhadap produk-produk UMKM. Galeri Sumut Creative Centre berlokasi di Gedung UPTD PLUT Sumut di Medan, sementara Galeri Kreasi Dekranasda Sumut berada di Bandara Kualanamu, Deli Serdang.
Berita ini sudah pernah tayang di platfrom berita online berikut:
Penulis : Sri
Editor : Mr. Izzy